Resep Kue Kering Lidah Kucing Keju Renyah Gurih

Yang paling saya suka dari kreasi kue lidah kucing keju Bunda Diah didi ini adalah adonannya yang pakai kuning telur. Jadi tidak hanya pakai putih telur ya, dengan ini hasilnya pun jadi lebih kokoh dan lebih renyah.



Rasanya juga jadi tambah gurih, karena penggunaan kuning telur tadi. Berasa makan lidah kucing yang special karena ada taburan keju di atasnya.

Dan satu lagi yang membuat resep lidah kucing ini menjadi andalan saya saat menjelang lebaran. Yaitu adonannya yang bisa dijadikan dua rasa keju dan coklat. Kalau suka bisa juga adonan coklat di ganti adonan moka. Rasanya tambah enak loh. Suka pokoknya!
Yang sudah mulai bikin kue kering buat lebaran nanti, kreasi kue lidah kucing ini bisa di coba loh ya. Berikut bahan-bahan dan cara membuatnya.

Bahan-bahan :

  • Mentega 100 gram
  • Margarin 150 gram
  • Gula halus 175 gram (kalau saya cuma 150 gram saja)
  • Garam 1/2 sendok teh
  • Kuning telur 2 butir
Bahan B :
  • Tepung terigu protein sedang 250 gram
  • Tepung maizena 25 gram
  • Susu bubuk 25 gram
Bahan C :
  • Putih telur 100 mili liter (dari 2 butir telur ukuran besar), kocok kaku
Bahan Tambahan :
  • Keju parut secukupnya digunakan untuk taburan
Cara Membuat Kue Kering Lidah Kucing Keju :
  1. Kocok bahan A sampai mengembang dan putih, lalu masukkan bahan B yang sebelumnya sudah di aduk rata.
  2. Tambahkan bahan C yang telah di kocok kaku sedikit demi sedikit sampai tercampur dengan rata.
  3. Untuk variasi rasa bisa ditambahkan pasta perasa lainnya loh, misal rasa coklat atau moka.
  4. Caranya bagi adonan menjadi dua, satu adonan di beri pasta sesuai selera, maka nanti jadi lidah kucing moka atau coklat.
  5. Dan untuk separuh adonan, biarkan warna kuning nanti tinggal di taburi keju saja di atasnya, jadilah lidah kucing keju.
  6. Masukkan masing-masing adonan ke piping bag segitiga, semprot melintang di loyang LK (lidah kucing) sampai penuh.
  7. Untuk adonan kuning silahkan taburi keju parut di atasnya. Atau bisa juga di mix antara adonan kuning dan coklat.
  8. Lalu panggang di oven suhu 150 derajat celcius kurang lebih selama 15 menit. Lalu kecilkan suhu jadi 100 derajat celcius, panggang lagi selama 15 menit. Dinginkan, lalu kemas di toples.
Untuk membuat resep kue kering lidah kucing Bunda di tuntut harus mempunyai loyang khusus cetakan lidah kucing ya. Biar hasilnya bagus, bentuk memanjang cantik gitu kue nya.

Selamat mencoba

Sumber : resephariini

0 Response to "Resep Kue Kering Lidah Kucing Keju Renyah Gurih"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel