Resep Puding Lumut Gula Merah by Nola. Gampang Banget Buatnya, Rasanya Manis dan Gurih Dijamin Ketagihan

Pertama kali bikin lumut2an begini... Kirain bakalan susah.. ternyata gampaaang.. dan sukaaa bgt sama rasa gula merah dan santan nya yg gurih😍😍.



Bahan-bahan
  • 2 bungkus agar swallow putih
  • 1 bungkus santan sun kara 200ml
  • 1/4 gula merah
  • 1 sendok teh garam
  • 1800 cc air putih
  • 1 butir telur
  • 6 lembar daun pandan
Langkah
  1. Iris2 gula merah (supaya lebih cepat larut). Tambahkan garam dan daun pandan.
  2. Tambahkan air 1800cc (sesuai petunjuk di kemasan agar2). Kemudian masak sampai gula merah larut. Matikan kompor, setelah itu saring larutan gula merahnya (biasanya gula merah ada kotor2nya gitu)
  3. Di tempat terpisah.. kocok lepas telur sampai tdk ada yg menggumpal.. kemudian tambahkan santan.. lalu aduk sampai merata.
  4. Masukkan agar2 ke dalam larutan gula merah.. nyalakan api kecil saja lalu aduk terus..
    Sebelum mendidih tuangkan santan dan telur yang telah disiapkan td. Kemudian aduk rata.
  5. Bila sudah mendidih berhentilah mengaduk, biarkan proses pembentukan lumut nya. Setelah itu matikan api dan puding lumut gula merah siap​ di tuang ke cetakan..
  6. Bila sudah dicetak.. dan sudah dingin.. pegang.. kemudian gigit dan rasakan manis dan gurihnya... Hahhaaaa ya iyalaaahh masa cuma diliatin doaang😝
Resep dan foto by Nola

0 Response to "Resep Puding Lumut Gula Merah by Nola. Gampang Banget Buatnya, Rasanya Manis dan Gurih Dijamin Ketagihan"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel